Seberapa Penting Kalibrasi Gas Detector?

Kalibrasi Gas Detector

Seperti yang umum dilakukan dalam kegiatan industri, setiap alat ukur yang digunakan wajib melakukan prosedur kalibrasi. Salah satunya mengkalibrasi alat ukur gas detector. Apa itu gas detector? Gas detector adalah alat yang digunakan untuk mendeteksi adanya gas beracun di dalam suatu area.

Kegiatan industri khususnya yang bersinggungan dengan senyawa gas dengan intensitas beroperasi setiap hari  tentunya membutuhkan pengukuran ini secara berkala. 

Hal ini tentunya agar dampak yang ditimbulkan dari kegiatan industri tidak menimbulkan kerugian. Untuk lebih lengkapnya mengenai kalibrasi gas detector, simak penjelasannya berikut:

Tujuan Kalibrasi Gas Detector

Seperti yang telah disinggung mengenai pengertian gas detector, maka tidak heran apabila alat ini membutuhkan kalibrasi secara rutin. 

Karena pada dasarnya kalibrasi alat ini bertujuan untuk memastikan perangkat tersebut dapat berfungsi dengan baik dan hasil pengukuran oleh alat tersebut dapat diandalkan sesuai dengan spesifikasinya.

Manfaat Kalibrasi Gas Detector

Sebagaimana yang telah Anda tahu, bahwa prosedur kalibrasi dapat membantu mengetahui akurasi sebuah alat dan kelayakannya alat tersebut. 

Oleh karenanya dengan melakukan prosedur kalibrasi dapat menjamin keselamatan dan keamanan kerja bagi sebuah industri seperti pada industri pertambangan, pabrik dan area rawan lainnya.

Cara Kalibrasi Gas Detector

Berikut ini cara-cara yang harus dilakukan dalam kalibrasi gas detector, lebih lengkapnya simak penjelasan berikut :

  1. Persiapan Standar Gas
    Hal pertama yang dilakukan adalah mempersiapkan standar gas. Standar gas akan digunakan referensi dalam penyelenggaraan kalibrasi gas detector
  2. Pembersihan Perangkat
    Pemakaian alat dalam waktu lama memungkinkan alat berdebu dan kotor. Oleh karenanya sebelum melakukan kalibrasi, alat perlu dibersihkan supaya tidak mengganggu jalannya proses kalibrasi
  3. Pemasangan Standar Gas
    Langkah berikut melakukan pemasangan standar gas yang telah disiapkan di awal kedalam gas detector sesuai dengan petunjuk yang ditentukan oleh pabrik.
  4. Pengaturan Konsentrasi Gas
    Selanjutnya setelah pemasangan telah dipastikan benar, lakukanlah pengaturan yang dapat dilakukan dengan mengubah aliran gas dan atau mengatur tekanan pada tingkat konsentrasi yang diinginkan
  5. Pengecekan Hasil
    Periksalah hasil pengujian, apabila hasil yang ditunjukkan oleh gas detector menunjukkan hasil sebagaimana standar yang ditetapkan maka prosedur kalibrasi sukses dilaksanakan. Namun apabila hasilnya berbanding terbalik adjustasinkan alat sebagaimana petunjuk dari pabrik pembuatnya
  6. Pelaporan
    Seperti prosedur kalibrasi lainnya, kalibrasi gas detector pun memerlukan pelaporan. Laporan ini berisi catatan hasil kalibrasi yang kemudian disahkan oleh penanggung jawab kalibrasi untuk dijadikan dokumen kalibrasi gas detector

konsultasi jasa kalibrasi

Parameter dan Hasil Kalibrasi Gas Detector

Berdasarkan penjelasan yang telah disampaikan sebelumnya bahwa parameter atau tolak ukur kalibrasi gas detector diukur apabila pengecekan hasil pengukuran sesuai dengan standar yang berlaku maka alat ukur telah dianggap akurat dan layak digunakan sebagaimana hasil yang diharapkan.

Kesimpulan 

Demikianlah penjelasan mengenai prosedur kalibrasi gas detector, dari penjelasan tersebut bahwasannya gas detector yang digunakan untuk mendeteksi gas beracun sangat penting fungsinya dalam kegiatan industri. Terlebih hasil dari pengukuran akan menyangkut keselamatan dan keamanan pekerja. 

Oleh karena itu kalibrasi lah alat gas detector Anda secara rutin dan berkala, untuk menghindari hal yang tidak diinginkan. Pilihlah jasa kalibrasi yang terakreditasi dan terpercaya hanya di Kalibrasi.com

Segera pelajari secara lebih detail mengenai langkah order, jadwal pelayanan, biaya, dan metode pembayarannya dengan klik tombol di bawah ini.

Jasa kalibrasi Gas Detector