Penjelasan Kalibrasi Timer Lengkap dengan Manfaat Hingga Cara Kalibrasinya

kalibrasi Timer

Timer merupakan penunjuk waktu yang banyak sekali dijadikan acuan dalam dunia industri dan juga kehidupan sehari-hari. Timer ini sendiri digunakan juga sesuai dengan kebutuhannya seperti pengukuran waktu.

Namun perlu diketahui, untuk tetap menjaga keakuratan waktu, timer ini sendiri juga memerlukan adanya kalibrasi. Kalibrasi timer secara rutin memang sangat diperlukan tidak hanya dengan sekedar mengganti baterai saja. 

Kalibrasi timer ini meliputi pembersihan berbagai komponen dan yang menjadi tujuan awalnya ialah tetap menjaga keakuratan waktu yang sesuai dengan standar.

Dengan adanya proses kalibrasi timer ini, sudah tentu akan memberikan banyak manfaat dan tujuan. Terus tujuan sebenarnya dilakukannya kalibrasi timer selain untuk menjaga keakuratan waku apa dong?

Tujuan Kalibrasi Timer

Penurunan kualitas dan keakuratan pembacaan waktu ini sendiri wajar terjadi karena banyak faktor. Hal inilah yang terkadang menimbulkan keraguan saat pembacaan hasil.

Untuk itulah diperlukan adanya proses kalibrasi yang nantinya akan meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Untuk itulah tujuan dilakukannya kalibrasi timer ini untuk tetap menjaga keakuratan waktu dan menjaga kepercayaan yang dihasilkan dari pembacaan alat itu sendiri.

Manfaat Kalibrasi Timer?

Selain memiliki tujuan menjaga penurunan kualitas dan keakuratan pembacaan waktu, serta menghindari kerusakan, ada beberapa manfaat kalibrasi timer. Berikut ini beberapa manfaat yang didapat ketika melakukan kalibrasi timer secara rutin dengan baik dan benar :

  • Menjaga kualitas hasil waktu
  • Mengetahui terjadinya penyimpangan waktu
  • Memberikan jaminan dan kepercayaan terhadap waktu yang dihasilkan
  • Mendukung sistem mutu ISO

Cara Kalibrasi Timer

Untuk mendapatkan hasil kalibrasi yang maksimal tentunya perlu melakukan proses kalibrasi yang baik dan benar serta sesuai dengan standar jelas ada caranya. Berikut ini cara kalibrasi timer yang harus dilakukan :

  1. Proses persiapan
    Persiapkan instrument timer yang akan dilakukan kalibrasi. Selain instrument timer yang nantinya akan dilakukan kalibrasi, persiapan alat yang digunakan untuk proses kalibrasi juga perlu untuk disiapkan.
  2. Pelaksana kalibrasi Timer
    Pilih orang yang ahli di bidang kalibrasi timer atau anda juga bisa menggunakan jasa kalibrasi timer berpengalaman.
  3. Pengecekan kondisi lingkungan saat kalibrasi Timer
    Melakukan pengecekan kondisi lingkungan meliputi suhu dan juga kelembaban. Proses ini sendiri penting karena ada beberapa alat kalibrasi yang mudah terpengaruhi oleh suhu dan juga kelembaban.
  4. Metode kalibrasi dan rentang ukur Timer *kalibrasi.com
    Untuk metode kalibrasi dan rentang ukur timer ini menggunakan metode kalibrasi TO-EM-7.11, IK-KL-LS20, IK-KL-LS21 dengan rentang waktu 10s ~ 3600s dan 1s ~ 24jam.
  5. Pelaksanaan kalibrasi Timer
    Untuk pelaksanaan kalibrasi timer ini bisa dengan melakukan pengamatan bentuk awal pada objek apakah masih normal dan bisa berfungsi ataupun sebaliknya. Lakukan juga menyetel dari titik nol.
  6. Perhitungan hasil kalibrasi
    Lakukan perhitungan dengan menghitung nilai maksimum-minimum, standar deviasi, nilai rata-rata, mengkonversi satuan dan juga menentukan persamaan regresi.
  7. Pembuatan laporan
    Sesuai dengan standar yang mengacu pada pedoman SNI 19-17025 laporan kalibrasi ini membutuhkan adanya pengesahan oleh kepala laboratorium atau pihak terkait yang sudah terakreditasi KAN.

konsultasi jasa kalibrasi

Parameter dan Hasil Kalibrasi Timer

Dengan dilakukannya kalibrasi timer ini jelas akan didapatkan beberapa parameter dan juga hasil. Berikut ini beberapa hasil dengan parameter sebagai berikut :

  • Mengetahui besarnya penyimpangan ukur timer
  • Mengetahui nilai objek yang diukur
  • Mengetahui besarnya angka ketidakpastian yang dihasilkan dari timer
  • Memperoleh evaluasi untuk meningkatkan tingkat kepercayaan akan hasil timer

Kesimpulan

Selalu lakukan kalibrasi secara rutin dan terjadwal. Selain itu juga bisa melakukan kalibrasi ketika anda merasa ragu akan hasil pembacaan timer.

Dengan dilakukannya kalibrasi ini sendiri selaim mampu menjaga kualitas serta keakuratan timer yang baik, juga mampu menjaga timer dari kerusakan.

Bagi anda yang kini akan melakukan kalibrasi timer, anda bisa menggunakan jasa kalibrasi timer yang sudah terakreditasi KAN dan memiliki sertifikat ISO hanya di kalibrasi.com. Pelajari lebih lanjut dengan klik tombol di bawah ini.

Jasa Kalibrasi Timer