Dehumidifier Terbaik: Tips Memilih dan Rekomendasinya

dehumidifier terbaik

Kelembapan menjadi masalah utama ketika musim hujan tiba. Bahkan di negara tropis, masalah kelembapan terjadi sepanjang tahun. Untuk bisa merasakan udara yang nyaman di kulit, masyarakat di Indonesia harus menggunakan dehumidifier terbaik untuk mengurangi kelembapan.

Dampak dari kelembapan berlebih tidak hanya dirasakan pada kulit, namun juga berdampak pada kesehatan terutama pernafasan. Perhatikan ruangan Anda yang lembap, pasti jamur lebih mudah tumbuh pada titik tertentu atau pada barang-barang kesayangan Anda.

Bila masalah kelembapan tidak segera diatasi, pengembunan dapat menyebabkan korosi pada barang berbahan dasar metal. Korosi dapat merusak perangkat elektronik dan membuat fungsinya tidak lagi optimal. Untuk itu, mari simak tips memilih dehumidifier terbaik dan rekomendasinya.

Memastikan Ukuran yang Sesuai Kebutuhan

Dalam konteks dehumidifier, ukuran yang dimaksud bukan besarnya dimensi alat, melainkan ukuran kapasitas dehumidifier dalam menyerap air dalam udara. Saat akan membeli dehumidifier, pastikan tujuan penggunaannya dan tingkat kelembapan pada ruangan tersebut. Hal ini menjadi acuan dalam memilih kapasitas dehumidifier. Dehumidifier terbaik adalah dehumidifier yang dapat memenuhi kebutuhan Anda dengan baik. Ukuran dehumidifier sangat bervariasi, mulai dari 250 ml hingga 20 liter dalam 24 jam.

Ukuran Tangki Air Dehumidifier

Tangki air dehumidifier merupakan wadah penampungan air dari proses kondensasi. Ukuran tangki perlu Anda pertimbangkan, sebab ini menyangkut seberapa sering Anda perlu mengosongkan tangki airnya dalam sehari. Biasanya, tangki dalam dehumidifier terbaik berukuran lebih kecil dari kapasitas penyerapan kelembapan harian dehumidifier. 

Untuk Anda yang tidak ingin terlalu sering mengosongkan tangki air, Anda bisa pilih ukuran tangki yang lebih besar. Sedangkan untuk penggunaan kontinu, dehumidifier terbaik yang bisa Anda pilih ialah yang dilengkapi dengan selang pembuangan. Selang ini membantu Anda dalam membuang air kondensasi, sehingga tidak perlu mengosongkan tangki secara berkala.

Memilih Jenis Dehumidifier

Aspek lain yang perlu Anda pertimbangkan yaitu jenis dehumidifier, sehingga Anda bisa mendapatkan dehumidifier terbaik sesuai kebutuhan. Ada dua jenis utama dehumidifier yaitu kompresor dan pengering yang akan dibahas berikut ini. Atau bisa baca juga review produknya di artikel review dehumidifier

Kompresor (Refrigerant)

Jenis dehumidifier kompresor idealnya digunakan di area rumah yang memiliki suhu rata-rata yang tidak terlalu rendah. Kapasitas penyerapannya dalam sehari ialah 10 hingga 25 liter. Penggunaan dehumidifier refrigerant ini cukup terbatas karena suhu di dalam ruangan harus lebih tinggi dari suhu kumparan di dehumidifier. Sehingga hindari penggunaan dehumidifier jenis ini pada ruang bawah tanah, garasi, konservatori, atau karavan yang dingin.

Pengering (Desiccant)

Karakteristik dehumidifier jenis ini berbanding terbalik dengan sebelumnya. Dehumidifier pengering sangat direkomendasikan untuk menyerap kelembapan pada lingkungan yang dingin seperti garasi, ruang bawah tanah, dan konservatori. Prinsip kerja dehumidifier desiccant tidak mengembunkan air dalam udara, melainkan mengeringkannya, sehingga lebih efisien bekerja dalam lingkungan dingin. Kapasitas rata-ratanya yaitu 7 sampai 12 liter sehari.

Fitur Dehumidifier yang Disediakan

Nah, yang paling penting untuk Anda pertimbangkan dalam memilih dehumidifier terbaik ialah fitur-fiturnya. Berikut adalah fitur umum yang ada dalam dehumidifier, yaitu:

  • Mobilitas: pilih dehumidifier yang memiliki mobilitas tinggi untuk memindahkannya dengan berkala.
  • Penyesuaian humidistat: fitur yang berfungsi untuk mengatur tingkat kelembapan ideal
  • Higrometer internal: berfungsi untuk mendeteksi kelembapan udara secara otomatis.
  • Mati otomatis: mematikan operasi unit bila kelembapan ideal telah tercapai.
  • Reset otomatis: sebuah fitur yang dapat mengingat pengaturan dalam penggunaan berikutnya.
  • Mode pencairan es: memastikan dehumidifier tidak membeku pada suhu rendah.
  • Tingkat kebisingan: pastikan tingkat kebisingan dehumidifier terbaik Anda sesuai dalam batas toleransi.
  • Drainase berkelanjutan: fitur ini merupakan pengganti tangki air, sehingga air kondensasi akan langsung disalurkan menggunakan saluran pembuangan.

Rekomendasi Dehumidifier Terbaik

Tidak ada standar mengenai dehumidifier terbaik. Selama dehumidifier Anda telah sesuai kebutuhan, maka itu merupakan best dehumidifier. Untuk memilih produk dehumidifier dengan pilihan yang beragam, Anda bisa lihat koleksi-koleksi rekomendasinya di  merk dehumidifier terbaik. Merek-merek yang ditawarkan ini sudah terkenal di seluruh dunia karena kualitasnya. Anda bisa membeli dehumidifier terbaik di Kalibrasi.com yang merupakan distributor terpercaya untuk produk dehumidifier.