Penting untuk Anda ketahui, kelembaban udara yang tinggi dalam rumah maupun dalam gedung komersial dapat menyebabkan berbagai macam masalah. Terutama masalah pada struktur bangunan tersebut. Untuk tetap dapat menjaga struktur bangunan tetap dalam kondisi yang baik dan kokoh, diperlukan alat canggih structural drying dehumidifier.
Alat dehumidifier atau structural drying dehumidifier ini dirancang dengan baik untuk dapat menghilangkan kelembaban yang berlebihan. Yuk simak semua penjelasan berikut ini untuk dapat mengetahui informasi lengkap terkait structural drying dehumidifier!
Daftar Isi
Pengaruh Kelembaban Terhadap Struktur Bangunan
Sebelumnya sudah disebutkan, bahwa adanya tingkat kelembaban udara yang berlebih dapat menimbulkan berbagai macam masalah. Masalah tersebut tidak hanya berpengaruh pada kondisi bangunan saja, tetapi juga dapat mempengaruhi kenyamanan dan kesehatan penghuni ruangan tersebut. Oleh sebab itu, perlu adanya penggunaan alat structural drying dehumidifier. Tidak hanya itu saja, adapun masalah lain yang dapat ditimbulkan akibat kelembaban udara yang berlebih, yaitu seperti berikut:
Kerusakan Material
Kelembaban udara yang berlebih dapat menyebabkan masalah, terutama pada kerusakan material bangunan. Misalnya seperti kayu, plester, dan cat dinding yang menjadi rusak.
Pertumbuhan Jamur dan Lumut
Masalah lain akibat dari kelembaban udara yaitu adanya pertumbuhan jamur dan lumut. Kelembaban yang tinggi, tidak hanya dapat merusak estetika bantguanan saja, tetapi juga dapat menyebabkan kerusakan pada struktur dan masalah kesehatan pada penghuni bangunan tersebut.
Korosi Logam
Tidak hanya itu saja, kelembaban udara juga dapat mempercepat proses terjadi korosi. Terutama korosi pada elemen logam dalam struktur bangunan. Maka dari itu, penggunaannya menjadi sangat penting.
Structural Drying Dehumidifier Untuk Menjaga Kualitas Bangunan
Ada berbagai macam masalah serius yang dapat disebabkan oleh adanya tingkat kelembaban yang berlebih. Oleh karena itu, alat structural drying dehumidifier memiliki peran krusial dalam menjaga kualitas bangunan. Ada beberapa fungsi utama yang dimiliki oleh perangkat structural drying dehumidifier, yang diantaranya yaitu:
Mencegah Kondensasi
Jika kelembaban tinggi dibiarkan saja, maka kondensasi dapat menyebabkan pertumbuhan embun hitam, jamur, dan bakteri yang dapat merusakan kayu, cat,. dan bahan bangunan. Sehingga dengan menggunakan structural drying dehumidifier dapat membantu mencegah terjadi proses kondensasi tersebut.
Melindungi Struktur Kayu
Structural drying dehumidifier berfungsi untuk melindungi struktur kayu. Kelembaban yang berlebihan dapat menyebabkan kayu yang digunakan dalam struktur bangunan menjadi melengkung, membusuk, dan dapat menjadi tempat berkembang biak serangga.
Mencegah Karat dan Korosi
Perangkat dehumidifier juga memiliki fungsi untuk mencegah adanya karat dan korosi pada logam. Bahan seperti besi, baja, dan logam lainnya yang terpapar secara terus menerus dengan kelembaban yang tinggi akan lebih mudah berkarat.
Meningkatkan Kualitas Udara Dalam Ruangan
Fungsi lain dari structural drying dehumidifier adalah untuk meningkatkan kualitas udara dalam ruangan. Ini penting, mengingat bahwa udara yang terlalu lembab seringkali menjadi tempat berkembang biak berbagai jenis alergen, seperti tungau debu dan jamur. Alergen ini dapat menyebabkan masalah terhadap pernapasan dan alergi pada pengguni bangunan.
Kesimpulan
Dengan demikian, dari penjelasan diatas sudah Anda ketahui bahwa penggunaan structural drying dehumidifier ini penting. Yang mana dengan structural drying dehumidifier ini, tidak hanya memungkinkan pengguna untuk mencegah adanya kerusakan pada material, pertumbuhan jamur dan lumut pada bangunan, dan korosi logam bangunan saja. Tetapi lebih dari itu, alat dehumidifier ini dapat berfungsi untuk melindungi dan meningkatkan kualitas udara dalam ruangan.