Bagaimana Cara Melakukan Kalibrasi Ring Gauge?

Kalibrasi Ring Gauge

Penggunaan berbagai alat ukur pada industri manufaktur bukanlah sesuatu yang baru. Bermacam alat ukur ini digunakan untuk mendukung kegiatan produksi agar sesuai dengan spesifikasi produk yang dihasilkan. Salah satu alat ukur yang paling luas digunakan adalah ring gauge.

Ring Gauge adalah sebuah alat yang digunakan untuk mengukur diameter luar silinder pada perkakas mesin secara presisi, sempurna dan tepat.. Sebagai sebuah alat ukur ring gauge membutuhkan prosedur kalibrasi agar pengukuran yang dilakukan tetap akurat digunakan. Untuk lebih lanjut mengenai kalibrasi ring gauge selengkapnya simak penjelasan berikut:

Tujuan Kalibrasi Ring Gauge 

Seperti yang telah disinggung di awal pada dasarnya sebuah alat ukur yang dipergunakan dalam kegiatan industri harus melalui prosedur kalibrasi. Pengukuran pada ring gauge berfungsi sebagai titik acuan untuk mengatur instrumen pengukuran lain dan memeriksa secara langsung ukuran hasil produksi.

Dalam prosesnya bisa saja alat ini mengalami keausan sehingga kebenaran pengukuran salah. Untuk itu ring gauge harus dikalibrasi secara berkala, setidaknya satu tahun sekali dengan tujuan untuk memastikan kebulatan pengukuran secara berkelanjutan dan mempertahankan akurasinya

Manfaat Kalibrasi Ring Gauge

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, ring gauge yang dikalibrasi secara berkala turut menjaga kualitas dan hasil dari proses pengukuran alat tersebut. Oleh karenanya kalibrasi sudah semestinya dilakukan untuk menghindari cacat produk yang lebih parah hingga merugikan perusahaan dan juga konsumen.

Dengan prosedur kalibrasi ring gauge dapat mengetahui kondisi sebenarnya dari alat ukur apakah sudah sesuai dengan spesifikasinya, sehingga tindakan represif dapat segera dilakukan pada ring gauge yang di kalibrasi.

Cara Kalibrasi Ring Gauge

Seperti prosedur pada umumnya yang memiliki cara-cara tersendiri dalam mencapai tujuannya. Tidak terkecuali prosedur kalibrasi setiap tahapannya harus dilaksanakan secara runtut agar data hasil pengujian tidak terjadi kesalahan. Berikut cara-cara dalam proses kalibrasi ring gauge diantaranya sebagai berikut: 

  1. Persiapan Kalibrasi
    Tahap persiapan awal kalibrasi pastinya mempersiapkan alat ukur dan bahan ukur. Persiapkanlah alat yang akan dikalibrasi dalam kondisi baik digunakan tidak rusak. Karena prosedur kalibrasi sebenarnya bukanlah untuk mmperbaiki alat yang rusak melainkan menguji performa alat tersebut.
  2. Mempersiapkan Pelaksana Kalibrasi
    Tahap berikutnya tak kalah pentingnya yaitu mempersiapkan pelaksana kalibrasi. Seorang pelaksana kalibrasi harus berkompeten di bidang kalibrasi dan telah memenuhi persyaratan tertentu. Salah satu yang wajib adalah  memiliki latar belakang pendidikan di bidang kalibrasi atau minimal telah menyelesaikan kursus khusus kalibrasi. 
  3. Cek Kondisi Lingkungan Kalibrasi
    Tahapan pengecekan kondisi lingkungan tak kalah pentingnya Pastikan kondisi lingkungan dalam keadaan baik agar tidak mempengaruhi pengujian kalibrasi ring gauge. Hal ini untuk menghindari kesalahan kalibrasi yang disebabkan oleh faktor situasi dan kondisi lingkungan sekitar. 
  4. Metode kalibrasi dan rentang ukur Ring Gauge
    Metode yang digunakan dalam pelaksanaan kalibrasi ring gauge adalah JIS B 7420-1997 dengan rentang ukur  kalibrasi ring gauge adalah sebagai berikut:
    2mm ~ 100mm
    100.0mm ~ 200mm
    200.0mm ~ 300mm
    301.0mm ~ 325mm
  5. Melaksanakan Kalibrasi Ring Gauge
    Tahap selanjutnya adalah pelaksanaan kalibrasi yang terbagi dalam beberapa langkah-langkah berikut ini :
    – Pelaksanaan dimulai dengan mengamati objek ukur untuk mengetahui fungsi alat tersebut.
    – Mengatur ulang alat ukur dimulai dari nilai kedataran, sampai pada titik nolnya.
    – Amati alat ukur dengan melihat kewajaran dari hasil pengukuran yang dilakukan.
    – Catatlah hasil pengujian yang  diperoleh, sebagaimana hasil pengujian yang didapatkan.
  6. Perhitungan Kalibrasi
    Alat ukur telah menunjukkan indikasi kesesuaian dengan yang diinginkan berdasarkan standar yang berlaku, kemudian dilakukan perhitungan. Pada tahap ini dibutuhkan ketelitian agar hasil perhitungan tidak terjadi kesalahan sehingga pengujian dinyatakan akurat. 
  7. Membuat Laporan Kalibrasi
    Membuat laporan dari hasil prosedur kalibrasi ring gauge adalah tahapan terakhir yang harus dilakukan. Jika laporan telah dinyatakan baik akan disahkan oleh penanggung jawab kalibrasi. Laporan ini nanti dapat dijadikan dokumen kalibrasi ring gauge.

konsultasi jasa kalibrasi

Parameter dan Hasil Kalibrasi Ring Gauge

Parameter atau tolak ukur kalibrasi ring gauge ketika alat ukur telah memenuhi tingkat akurasi yang semakin baik dan konsisten dalam rentang waktu prosedur kalibrasi.

Output kalibrasi ring gauge berupa sertifikat kalibrasi yang berisi informasi pengujian hasil kalibrasi.

Kesimpulan 

Demikianlah pembahasan mengenai Kalibrasi ring gauge yang membutuhkan kalibrasi secara rutin untuk memastikan kebulatan hasil pengukuran dan akurasi alat ukur tersebut. Untuk itu dalam menyelenggarakan prosedur kalibrasi, pilihlah jasa kalibrasi yang telah terakreditasi dan terpercaya hanya di Kalibrasi.com

Segera pelajari secara lebih detail mengenai langkah order, jadwal pelayanan, biaya, dan metode pembayarannya dengan klik tombol di bawah ini.

Jasa Kalibrasi Ring Gauge